gCLxcKKAJmbACaihfr7QajzX6AsZRlzTBM0AxvT0

JURNAL HUKUM : Kepailitan Terhadap Anak Perusahaan dalam Holding Company Badan Usaha Milik Negara

Post a Comment
JURNAL HUKUM : Kepailitan Terhadap Anak Perusahaan dalam Holding  Company Badan Usaha Milik Negara

Abstrak
Kepailitan merupakan resiko yang dapat terjadi baik terhadap induk perusahaan maupun anak perusahaan dalam suatu holding company BUMN. Apabila anak perusahaan yang mengalami pailit, selaku holding company BUMN bukan persoalan sepele menghadapi kemungkinan tersebut, karena kedudukan anak perusahaan dan induknya yang terpisah, namun dalam beberapa hal, anak perusahaan BUMN diperlakukan sama halnya seperti BUMN. Permasalahan pertama, bagaimana hubungan hukum perusahaan induk dan anak perusahaan dalam holding company BUMN, dan kedua, bagaimana tanggung jawab terhadap anak perusahaan yang pailit. Metode penelitian ini ialah yuridis normatif. Penelitian ini menyimpulkan, pertama, meskipun terbentuk holding company, akan tetapi induk perusahaan dan anak perusahaan sebagai perusahaan yang terpisah dan mandiri dalam melakukan kegiatannya masing-masing dibatasi dengan adanya separate legal entity dan limited liability. Kedua, kepailitan anak perusahan yang termasuk dalam holding company BUMN dapat terjadi dan bentuk tanggung jawab induk perusahaan yang merupakan BUMN adalah sebatas dari saham yang dimilikinya dan apabila diketahui bahwa dalam pengelolaan manajemen keuangan, induk holding BUMN turut serta mengakibatkan anak perusahaan pailit, maka tanggung jawab dapat meluas.

kata Kunci: Kepailitan; anak perusahaan; holding; BUMN
JURNAL HUKUM : Kepailitan Terhadap Anak Perusahaan dalam Holding  Company Badan Usaha Milik Negara

JURNAL HUKUM : Kepailitan Terhadap Anak Perusahaan dalam Holding  Company Badan Usaha Milik Negara

Related Posts

Post a Comment