gCLxcKKAJmbACaihfr7QajzX6AsZRlzTBM0AxvT0

5 Tips Jitu Mendapat IPK Bagus yang Patut Kamu Coba !

Post a Comment
5 Tips Jitu Mendapat IPK Bagus yang Patut Kamu Coba !


Halo sobat Sejarawan Kampus !

Mendapat IPK bagus? Kenapa tidak. Seringkali mahasiswa terlebih mahasiswa awal pasti dag dag dig dug buat mengejar IPK bagus. Terlebih jika dirasa banyak materi makul yang susah dipahami. Rasanya pasti nyut-nyutan dan panik. Yang tambah bikin nyut-nyutan lagi nih, jika mahasiswa yang kuliah melalui jalur beasiswa, sudah tentu IPK bagus adalah sebuah kewajiban.

IPK bagus tak hanya dijadikan tolak ukur kemampuan kita lho, IPK bagus juga bisa digunakan buat nyari beasiswa. Selain itu wujud pertanggungjawaban kita terhadap orang tua yang sudah membiayai kuliah kita.

Sebuah kepuasan batin tersendiri memang ketika dapat IPK bagus. Lantas gimana caranya ya buat dapat IPK bagus? Berikut tips dan triknya buat dapat IPK bagus.

1. Rajin berangkat kuliah
Syarat utama buat dapat IPK bagus yaitu rajin berangkat kuliah. Boleh sesekali atau dua kali enggak berangkat kuliah, akan tetapi jangan sampai melewati batas maksimum enggak berangkat kuliah ya.
Kenapa enggak boleh kelewat? Kalau kelewat, ngalamat buat ngulang semester depan makul yang presensinya tidak komplit.
Hal ini tentu akan berpengaruh pada perolehan IPK dan tentunya waktu lulus kuliah juga pasti agak molor. So, semangat berangkat kuliah.

2. Pahami materi kuliah
Syarat kedua yaitu pahami materi kuliah. Jelas dong ini salah satu syarat mutlak buat dapat IPK bagus. Pahami materi kuliah dengan cara catat point-point penting setiap materi mata kuliah. Tidak semua harus dicatat yang susah-susah saja yang dicatat. Hal ini akan membantu kita buat memahami materi kuliah.

3. Ngumpulin Tugas Kuliah Tepat Waktu
Kerjain dengan baik dan kumpulkan tugas kuliah tepat waktu ya. Sebab ini akan berpengaruh pada nilai yang nantinya mempengaruhi IPK.
Ada lho tipikal dosen yang mahasiswanya biasa-biasa saja akan tetapi karena rajin ngumpulin tugas tepat waktu nilainya jadi baik, meski tugasnya enggak terlalu sempurna. Nah, nilai baik tentunya akan berpengaruh pada IPK.
Jadi, rajin-rajinlah mengerjakan tugas dan kumpulkan tepat waktu ya.

4. Aktif bertanya di kelas 
Tidak hanya mahasiswa pandai saja yang IPK nya bagus. IPK bagus terkadang didapatkan seseorang karena ia rajin bertanya di kelas. Ada tipikal dosen yang murah nilai kepada mahasiswanya yang rajin bertanya. Tipikal dosen seperti inilah yang sering kali disukai mahasiswa. Namun juga terkadang mahasiswanya yang bingung mau bertanya apa. Untuk mensiasati hal ini, tanyakan hal yang tidak kamu ketahui tentang makul tersebut, yang penting bermutu pertanyaannya.
Dengan banyak bertanya, dosen akan mengenal kamu, dan akrab. Sehingga nilai bagus mudah didapat, dengan catatan tergantung tipikal dosennya.

5. Manajemen Waktu
Atur waktu sebaik mungkin ya gaes. Antara belajar, berorganisasi, atau bekerja. Catat waktu-waktu yang urgent untuk melakukan kegiatan. Jika ada waktu luang gunakan buat diskusi dengan teman atau browsing-browsing tentang materi kuliah yang belum paham. Lakukan dengan santai dan jangan terlalu serius.

So, selamat mencoba 5 tips buat dapat IPK bagus sobat Sejarawan Kampus . Semoga berhasil !!

Related Posts

Post a Comment