gCLxcKKAJmbACaihfr7QajzX6AsZRlzTBM0AxvT0

JURNAL: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN JOBSHEET SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KETERAMPILAN KOMPUTER DAN PENGELOLAAN INFORMASI DI SMK N 3 YOGYAKARTA

Post a Comment
JURNAL: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN JOBSHEET SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KETERAMPILAN KOMPUTER DAN PENGELOLAAN INFORMASI DI SMK N 3 YOGYAKARTA

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengembangkan media pembelajaran jobsheet sebagai media pembelajaran pada mata diklat KKPI di SMK N 3 Yogyakarta, 2)Mengetahui kelayakan media pembelajaran jobsheet berdasarkan persepsi siswa di SMK N 3 Yogyakarta, dan 3) Mengetahui efektivitas media pembelajaran jobsheet pada pencapaian kompetensi pada mata diklat KKPI di SMK N 3 Yogyakarta.
Penelitian ini merupakan penelitian Quasi Eksperimen dengan desain penelitian Posttest Only Non-equivalen Control Group Design. Pengembangan media pembelajaran jobsheet dengan 4 tahap, yaitu : 1) Analisis Kurikulum, 2) Menentukan Judul Jobsheet, 3) Menyusun Jobsheet, dan 4) Menentukan Alat penilaian. Setelah tahap pengembangan selesai, dilakukan Uji Validitas dan Uji Reliabilitas berdasarkan penilaian para ahli (judgment expert). Kemudian dilakukan uji coba pada pembelajaran praktek siswa. Cara penentuan sampel dengan teknik purposive sample, yaitu siswa kelas X Multimedia dan X Teknik Komputer Jaringan sebanyak masing-masing 34 siswa. Setiap kelas dibagi menjadi kelompok Intervensi dan Non-intervensi sejumlah masing-masing kelompok 17 siswa. Kelompok intervensi adalah kelompok siswa yang menggunakan jobsheet, sedangkan kelompok non-intervensi adalah kelompok siswa yang tidak menggunakan jobsheet. Penentuan kelayakan dilakukan berdasarkan persepsi siswa menggunakan media pembelajaran jobsheet. Sedangkan untuk penentuan efektivitas dengan cara pengujicobaan langsung media pembelajaran kepada siswa, yang selanjutnya diukur berdasarkan rata-rata nilai siswa.
Pengembangan media pembelajaran jobsheet dapat dilakukan dan diimplementasikan pada mata diklat KKPI kelas X di SMK N 3 Yogyakarta. Kelayakan media jobsheet diukur berdasarkan persepsi siswa dan dinyatakan sangat layak dengan prosentase 61,67%. Hasil penggunaan media pembelajaran jobsheet pada mata diklat KKPI diperoleh hasil rata-rata nilai siswa kelompok Intervensi adalah 7,89 sedangkan rata-rata nilai siswa kelompok non-intervensi adalah 6,15. Secara keseluruhan siswa kelompok intervensi dinyatakan lulus KKM dengan standar 7,00.

Kata kunci : media pembelajaran jobsheet, kelayakan, efektivitas

Pendahuluan 

Pada era globalisasi saat ini, pendidikan merupakan kunci suatu bangsa untuk bisa menyiapkan masa depan. Pendidikan bagi suatu bangsa digunakan untuk meningkatkan dan mengembangkan kualitas sumber daya manusia serta memiliki fungsi dan potensi untuk melakukan persiapan-persiapan menghadapi perubahan dalam masyarakat sesuai tuntutan perkembangan zaman.
Berbagai upaya dilakukan pemerintah untuk meningkatkan kualitas pendidikan nasional. Hal ini dilakukan secara terus menerus dengan cara memperbaharui sistem dan pelaksanaan berbagai kebijakan. Kebijakan yang telah dilaksanakan oleh pemerintah diantaranya adalah otonomi pendidikan, peningkatan fasilitas pendidikan dan kesejahteraan guru, serta pembuatan kurikulum yang didalamnya menuntut penguasaan setiap kompetensi oleh peserta didik secara tuntas.

Peneliti: Lisna Nurrohmawati

Untuk lebih lengkapnya silahkan download di link berikut:
JURNAL: PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN JOBSHEET SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KETERAMPILAN KOMPUTER DAN PENGELOLAAN INFORMASI DI SMK N 3 YOGYAKARTA


Related Posts

Post a Comment