gCLxcKKAJmbACaihfr7QajzX6AsZRlzTBM0AxvT0

JURNAL : Sistem Pendukung Keputusan untuk Pembelian Smartphone Menggunakan Metode Simple Additive Weight dan Fuzzy Associative Memory

Post a Comment
Sistem Pendukung Keputusan untuk Pembelian Smartphone Menggunakan Metode Simple Additive Weight dan Fuzzy Associative Memory
ABSTRAK - Tingkat perkembangan penggunaan teknologi informasi di Indonesia semakin canggih dan tidak dapat dihindari. Semakin bertambahnya zaman, smartphone hadir dengan spesifikasi tinggi dan harga yang dapat dijangkau oleh masyarakat di Indonesia. Sehingga kurangnya informasi tentang spesifikasi smartphone sangat mempengaruhi pemilihan smartphone yang digunakan. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dibangunlah Sistem Pendukung Keputusan untuk pemilihan sebuah smartphone yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Sistem ini dibangun menggunakan metode Simple Additive Weight(SAW) dan metode Fuzzy Associative Memory(FAM). Terdapat dua pengujian yang dilakukan yaitu pembandingan perhitungan manual dengan perhitungan yang dilakukan sistem. Hasilnya tidak ada perbedaan antara metode manual dan sistem. Pengujian terakhir dilakukan dengan menggunakan kuesioner terhadap responden riil. Hasilnya responden sangat setuju terhadap sistem dirancang dapat membantu konsumen dalam pemilihan smartphone. 

Kata kunci: Sistem Pendukung Keputusan, smartphone, SAW, FAM.


PENDAHULUAN  - Perkembangan Teknologi Komunikasi di Indonesia saat ini semakin canggih dan tidak dapat dihindari.Menurut laporan yang dirilis oleh StrategyAnalytics, pengiriman smartphone di seluruh dunia mencapai 345 juta unit dikuartal pertama 2015 [1]. Angka tersebut naik dari tahun sebelumnya yang berjumlah 285 juta unit di kuartal pertama 2014. Sehingga dapat disimpulkan bahwa bertambah banyaknya masyarakat yang menggunakan media telekomunikasi berupa smartphone. Smartphone adalah telepon yang internet-enabled yang biasanya menyediakan fungsi Personal Digital Assistant (PDA) seperti fungsi kalender, buku agenda, buku alamat, kalkulator, dan catatan [2]. Pada awalnya, smartphone merupakan barang yang langka dan dianggap mewah. Hanya masyarakat kalangan ekonomi atas yang dapat memilikinya. Namun seiring dengan perkembangan zaman, smartphone menjadi barang primer dan mudah dibeli. Smartphone sekarang ini sudah menjadi alat komunikasi yang penting dan digemari oleh berbagai kalangan masyarakat. Selain sebagai alat komunikasi, smartphone juga sudah menjadi trend gaya hidup di masyarakat pada saat ini. Kurangnya informasi masyarakat tentang spesifikasi smartphone sangat mempengaruhi pemilihan smartphone yang digunakannya. Smartphone memiliki spesifikasi yang beragam seperti kecepatan prosesor, layar yang jernih, daya tahan baterai, kamera dan ruang penyimpanan yang membuat masyarakat cenderung kebingungan dalam membeli smartphone yang sesuai dengan keinginannya. Sehingga diperlukan sebuah media alternatif untuk memudahkan masyarakat dalam pembelian smartphone tersebut. Berdasarkan permasalahan tersebut digunakanlah pendekatan Sistem Pendukung Keputusan untuk membantu pengguna dalam memilih smartphone. Sistem ini diharapkan dapat membantu konsumen dalam memilihsmartphone yang cocok dengan kebutuhan konsumen, sistem ini menggunakan metode Simple Additive Weight (SAW) dan metode Fuzzy Associative Memory (FAM). Sistem pendukung keputusan yang dibuat hanya sebagai alat bantu yang tidak bersifat mutlak.Hal ini dikarenakan semua keputusan tergantung kepada pengguna. Sistem ini dibuat dengan menggunakan framework CI dengan bahasa pemrograman PHP.DBMS yang digunakan adalah MySQL. Dengan adanya sistem berbasis web ini, diharapkan dapat menjadi media alternatif bagi calon pembeli dalam menentukan jenis smartphone yang akan dibeli.Selain itu, sistem juga dapat membantu konsumen dalam menemukan jenis smartphone yang sesuai dengan kebutuhannya.


DOWNLOAD JURNAL

Related Posts

Post a Comment